Mourinho: Liga Europa Bukan Perjudian


Manchester - Jose Mourinho tak menyesal sudah melepas peluang finis empat besar di Premier League demi Liga Europa. Keputusan itu disebut Mourinho diambil dengan akal sehat.

Mourinho sudah menjelaskan dan menegaskan bahwa Manchester United akan fokus menghadapi Liga Europa sampai akhir musim ini beberapa waktu lalu. Dan dirinya pun sudah tidak ingin mengejar posisi ke empat di Premier League agar bisa mengantongi tiket ke Liga Champions musim depan.

Pelatih Manchester United itu memperlihatkannya saat dirinya dan anak asuhnya mengunjungi Arsenal pada akhir pekan lalu. Saat itu Setan Merah tidak menurunkan para pemain inti yang selama ini membantu MU dalam mendapatkan angka seperti Paul Pogba, Eric Bally, dan Daley Blind. Dan beberapa pemain utama pun di turunkan Mourinho saat babak kedua berlangsung pada saat bertanding melawan Arsenal pekan lalu, dan pemain utama tersebut seperti Jesse Lingard dan Marcus RashFord.

Dan pada akhirnya MU kalah tanpa ada perlawanan 0-2 atas Arsenal yang membuat The Red Devil tertahan di peringkat kelima dengan poin 65 yang saat ini tertinggal 4 poin dengan Manchester City yang berada di posisi ke empat.

Merotasi pemain saat berada di Premier League hanya untuk tiket menuju Liga Champions musim depan melalui Liga Europa bukanlah sebuah perjudian, menurut Mourinho selaku pelatih dari Manchester United. Baginya hal itu memang harus di lakukan di karenakan jadwal yang sangat padat dan badai cedera yang menghantam beberapa pemain MU sendiri.

"Kondisi yang saat ini di alami MU adalah banyak pemain yang sedang mengalami cedera, jadi tidak mungkin menjalankan 17 pertandingan dalam 7 minggu dengan bermain bersama 16 pemain saja. Bayangkan saja bagaimana kami dapat memainkan 17 pertandingan dengan hanya memiliki 16 pemain saja dan merekapun harus bermain tanpa henti selama tujuh minggu itu sangat mustahil untuk di lakukan oleh kami. Dalam satu pekan kami sudah kehilangan 4 pemain kami yang menderita cedera saat bertanding, saat kami kehilangan Chris Smalling dan Phil Jones di timnas lalu Marcos Rojo dan Zlatan Ibramovic saat melawan Anderlecht." ungkap Mourinho.

"Pada momen itu, dan sesudahnya kami kembali harus kehilangan beberapa pemain yang seharusnya dapat menjadi pemain alternatif yang baik seperti : Luke Shaw, Ashley Young, dan Tim Fosu-Mensah, jadi untuk menjalani periode 17 pertandingan di dalam tujuh minggu adalah pekerjaan yang sangat tidak mungkin dan itu bukanlah perjudian akan tetapi ini adalah resiko yang harus kami terima dalam situasi kami." tambahnya.

Dan kini The Red Devils pun memiliki peluang yang sangat baik untuk dapat melanju ke final Liga Europa. Mourinho dan anak asuhnya saat ini telah mengantongi keunggulan 1-0 atas Celta Vigo jelang semifinal pada Leg ke dua di Old Trafford, Jumat (12/05/2017) dinihari WIB.

"Saat ini kami sedang mengalami situasi yang tidak baik dan kami harus berjuang untuk itu agar kami dapat mengetahui apakah kami dapat melakukannya dan dapat masuk ke babak final atau tidak. Kami telah memberikan segalanya dan tidak ada penyesalan. Saya maupun para pemain dan semua orang yang bekerja sudah memberikan segalanya. Kami selalu mengharapkan yang terbaik tapi jika kami gagal, tidak ada masalah karena kami sudah berusaha memberikan semuanya."tutupnya.

Comments

Popular posts from this blog

Pilihan Nomor Punggung Untuk Pemain Baru MU

Maldini Puji Bakat Donnarumma

Prediksi Bayern Munchen Vs Real Madrid: Kenangan 3 Tahun Lalu